Larantuka yang bersahabat dan Mempesona

Taman Doa Mater Dolorosa

Taman doa ini berada di pinggir pantai, di Jalan Basuki Rachmat. Di taman ini terdapat 12 bangunan berbentuk rumah mini berjajar di sepanjang bibir pantai. Setiap bangunan terdapat pahatan gambar berwarna emas yang menceritakan Prosesi Jalan Salib. Di ujung sebelah utara terdapat sebuah patung besar berwarna putih menghadap altar dengan tulisan Mater Dolorosa (artinya Bunda Dukacita). Patung itu menggambarkan Bunda Maria yang sedang duduk sambil memangku Yesus dengan raut wajah yang sedih.

Taman doa mater dolorosa
Di seberang jalan, berdiri sebuah kapel (gereja kecil) dengan arsitektur bangunan yang cantik dan menarik, yang tak lain adalah Kapel Tuan Ana. Nun jauh di belakang kapel, berdiri menjulang Gunung Ile Mandiri yang saat itu puincaknya tertutup awan. Taman Doa Mater Dolorosa beserta Kapel Tuan Ana ini merupakan salah satu ikon (landmark) kota Larantuka. Tak heran kalau tempat ini selalu menjadi tujuan utama sekaligus objek foto favorit para turis yang berkunjung ke Larantuka.




Danau Asmara, Larantuka

danau asmara
Danau asmara

Seperti amanya yang terdengar indah dan romantis, membuat penasaran tentang danau Asmara. Sayangnya, danau tersebut letaknya cukup jauh dari Larantuka dan jalan menuju ke sana sebagian besar rusak. Jalan menuju Danau Asmara Danau Asmara terbentuk akibat letusan Gunung Sodoberawao Kobanara pada tahun 400 - 500 SM. Danau ini berada di bagian kepala naga Pulau Flores, tepatnya di Desa Waibao, Kecamatan Tanjung Bunga. Jaraknya sekitar 45 km dari pusat kota Larantuka. Karena sebagian besar jalannya rusak, jarak yang hanya 45 km tersebut harus ditempuh selama 2 jam lebih berkendara. Namun, perjuangan berat menuju Danau Asmara akan terbayar lunas begitu sampai di sana.

Mata kita akan dimanjakan oleh danau berbentuk oval, dengan diameter sekitar 500 meter dan kedalaman sekitar 20 meter. Air danau yang tenan, pepohonan yang hijau di sekeliling danau, dan kicauan burung yang bersahutan membuat suasana terasa damai dan menenteramkan. Danau Asmara yang tenang dan indah Sebenarnya nama asli Danau Asmara adalah Danau Waibelen ini. Namun, danau cantik ini lebih dikenal dengan nama Danau Asmara karena konon ada kisah asmara nan tragis yang pernah terjadi di sana.

Menurut penduduk setempat, dulu ada sepasang kekasih yang nekad bunuh diri di danau ini karena cinta mereka tidak direstui oleh orang tua mereka. Kemudian, jasad mereka menjadi sepasang buaya putih yang menjadi penghuni tetap Danau Asmara hingga kini. Kedua buaya tersebut tidak akan menampakkan diri kepada pengunjung. Mereka hanya akan menampakkan diri jika dipanggil dengan upacara adat, dengan serangkaian ritual khusus yang dipimpin tetua adat setempat.


Sumber pemandian air panas kawaliwu


Kali ini saya akan mengajak teman- teman menuju tempat pemandian air panas di kawaliwu,Desa sinaar habing,kecamatan lewolema Flores Timur. Saya teringat di tahun 1987 ketika bapak saya masih bertugas di larantuka.. saya dan keluarga saya sering ke kawaliwu untuk mandi air panas di sana. Katanya dengan mandi air panas ini baik sekali bagi kesehatan tubuh khususnya bagi anda yang mempunyai penyakit kulit air panas ini dapat mengobati penyakit kulit tersesebut karena mengandung belerang.
kawaliwu
kawaliwu
Nah setelah sekian tahun setelah kami pindah dari larantuka hari ini saya mendapat kesempatan untuk berkunjung ke larantuka lagi. Sebenarnya sih dalam rangka tugas kantor tapi yah sudah sekalian buat reuni masa lalu ..hehehe... Jadi saya pun berangkat menuju lokasi pemandian air panas ini.



Pantai Neren Watotena

Pantai neren

Pantai Terbaik Di Kabupaten Flores Timur yang dapat anda kunjungi selanjutnya adalah Pantai Neren Watolena. Keunikan pantai yang berjarak 3 jam perjalanan dengan perahu motor dari kota Larantuka ini adalah pantainya berpasir putih dan batu magma. Gumpalan batu magma dari berbagai bentuk dan formasi menghiasi bibir pantainya yang landai.

Beberapa lekukan batu magma yang condong ke arah laut dengan beberapa buah pondok payung yang terbuat dari bahan bamboo dan ilalang menyuguhkan kecantikan dan kenyamanan berlibur ke pantai ini. Pemandangan lepas menuju Pulau Lembata akan menambah kesan romantis sambil menikmati pemandangan sunset di senja hari yang indah.

Pantai Neren Watolena yang bersih dengan air lautnya yang bening dan jernih dengan hamparan pasir putih berkilau berhias batu magma di sepanjang pantai sangatlah tepat buat anda yang ingin merasakan ketenangan dan kenyamana di Destinasi Wisata Unggulan di Flores Timur.


Pantai Labawain 

pantai labawain
pantai labawain
Pantai Labawain merupakan salah satu Pantai Terbaik Di Kabupaten Flores Timur yang layak untuk anda kunjungi saat berlibur ke Pulau Flores, Indonesia. Pantai berpasir putih bersih sepanjang sekitar 200 meter ini menawarkan pemandangan pantai yang sangat memesona untuk anda nikmati.

Pantai yang terletak di Desa Lamawai, Kecamatan Solor Barat, Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur sangat cocok untuk wisata keluarga, berenang, menyelam, fotografi, bersantai menyelusuri pantai atau berjemur matahari.



                           Pantai Kaliwuru

Pantai ini berada di desa Kawaliwu, kecamatan Lewolema. Jaraknya sekitar 20 km dari pusat kota Larantuka. Panorama di pantai Kawaliwu tergolong biasa saja. Di salah satu sudut pantai dihiasi batu-batu besar sementara di bagian lain dihiasi pasir hitam dan kerikil-kerikil kecil yang menghampar luas. Berbeda dengan pantai Weri yang menghadap ke timur, pantai Kawaliwu menghadap ke barat sehingga cocok untuk melihat panorama matahari terbenam (sunset).

Pantai kawaliru
Pantai Kawaliwu dengan batu-batu berserakan yang membuatnya semakin eksotis Selain hamparan kerikil dan batu-batu besar, ada satu keunikan yang membuat pantai Kawaliwu jadi istimewa. Tak lain adalah adanya sumber air panas di pinggir pantai. Dengan menggali lubang di antara kerikil-kerikil di tepi pantai, maka akan keluar mata air panas yang mengandung belerang.



                            Pantai Weri

Pantai Weri
Pantai Weri Berada di ujung timur Pulau Flores, membuat Larantuka memiliki banyak pantai cantik. Salah satunya adalah pantai Weri yang berada tak jauh dari pusat kota. Pantai Weri merupakan pantai kebanggaan Warga Larantuka. Pantai ini berpasir putih kekuningan dengan air laut yang bening. Meski berada di kota, pantai Weri cukup bersih dan indah.
Tak ada sampah yang berserakan di pantai ini sehingga membuat pengunjung nyaman. Selain itu, pantai Weri juga masih sangat alami. Tak ada kafe, restoran atapun warung makan di sekitar pantai. Aktivitas yang bisa kita lakukan di pantai Weri adalah berenang, berjemur, bermain pasir atau sekedar bermalas-malasan di tepi pantai sambil membaca buku. Dari pantai ini, kita juga bisa melihat Pulau Adonara di sebelah timur. Bila ingin melihat panorama matahari terbit (sunrise), pantai Weri merupakan lokasi yang tepat karena menghadap ke timur.


Dikutip dari:http://www.wisata.nttprov.go.id

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Adat istiadat orang alor NTT

Seni tari kataga dari sumba barat (NTT)